Lintangpena.com,- Tangerang Dalam rangka ikut menciptakan Keamanan, Keselamatan, Ketertiban dan Kelancaran (Kamseltibcar) jelang Pemilu 2024, Forum Wartawan Jaya Indonesia (FWJI) Korwil Tangerang Selatan (Tangsel) melakukan audensi dengan Polsek Legok Polres Tangsel.
Kapolsek Legok, AKP Agung Dwi Cahyo yang didampingi oleh Wakapolsek, Kanit Lalu Polsek Legok, Kapolsek Legok melakukan dialog santai dengan para awak media dari FWJI Korwil Tangsel.
Dari pihak FWJI Korwil Tangsel, audensi dipimpin langsung Ketua FWJI Korwil Tangsel Sutrisno, didampingi Wakil Ketua Rudi Harahap, Bendahara Ratna Sari, Ketua bidang OKK Rusdan, Kasie Bimtek Hendi dan Kasie Pemberdayaan Perempuan Rosinta serta Humas Glend Karisoh dan Wely.
Dalam dialog tersebut Kapolsek Legok mengucapkan terima kasih kepada FWJI Korwil Tangsel yang telah hadir dalam kegiatan audensi.
Selanjutnya Kapolsek Legok mengucapkan terima kasih mudah mudahan kedepannya bisa bekerja sama lebih baik karena yang bisa mengangkat kepolisian dari teman teman awak media..
Saya selaku pejabat secara pribadi mohon dukungannya, kerjasamanya kepada awak media dalam hal sosial kontrol terhadap kinerja petugas kepolisian di lapangan.
AKP Agung Dwi Cahyo menambahkan berharap kepada awak media untuk ikut mendukung kinerja kepolisian khususnya Polsek Legok demi menciptakan menejemen media yang baik, positif, berimbang dan situasi kamtibmas wilayah hukum Polsek Legok yang aman dan kondusif.
“Sudah kami sampaikan di wilayah hukum Polsek Legok, Alhamdulillah kami bersama Waka Polsek dan Kanit datang ke kampung kampung secara bergantian mengunjungi tokoh masyarakat, tokoh agama, RT, RW untuk mendukung menjelang menjelang pemilu.
Kita sudah memetakan mana TPS yang rawan, dan di lapangan kita bisa koordinasi pada saat pengamanan TPS ataupun kampanye saling berkomunikasi,” ucap AKP Agung Dwi Cahyo.
“Seluruh Kapolsek dan jajaran untuk saling bersinergi dalam memberikan informasi dan komunikasi awal apabila ada peristiwa yang membutuhkan bahan keterangan yang dibutuhkan rekan rekan media,” imbuh AKP Agung Dwi Cahyo.
Pihaknya menjelaskan bahwa pekerjaan dan tugas polisi tidak ada artinya tanpa adanya publikasi dari rekan media.
“Kita mengharapkan hubungan kita dengan awak media tetap terjaga dan peran awak media terus melakukannya. Khususnya dalam membantu Polri dalam menjaga Kamtibmas dengan publikasi kegiatan positif,” pungkas AKP Agung Dwi Cahyo.
(K. Rahmansyah)